Tahu sawi asin udang
By maya kitchen ( sumber dr Ayu )
Bahannya :
1 bungkus tahu pong atau sumedang ( aku kmrn nggak nemu jd pake tahu putih biasa yg aku goreng sdkt kering )
1/2 ons udang , bersihkan bagi 2
1 bungkus sawi asin ( ini ada di toko Asia grocery ) , buang airnya cuci bersih potong 2
3 lembar daun salam
2 cm lengkuas
1/2 sereh , geprek
150 ml santan sedang ( nggak terlalu cair dan tdk terlalu kental )
1sdt merica bubuk
5 buah cabe hijau , iris serong atau sesuai selera aja
5 siung bawang putih , iris tipis
3 lembar daun jeruk
4 siung bawang merah , iris tipis
Pete , jika suka
Garam
Gula merah secukupnya
Bumbu kaldu ayam secukupnya
Caranya :
Tumis bawang merah , bawang putih sampai harum setelah itu masukkan cabe hijau lalu masukkan udang ( masak biar berubah warna ) aduk rata setelah itu masukkan pete , lengkuas, daun jeruk , sereh , daun salam aduk rata , setelah itu masukkan sawi asin , tahu pong, santan , gula merah , merica bubuk , garam dan kaldu bubuk rasa ayam aduk sebentar lalu biarkan sampai santan mendidih , kmdn test rasa jika kurang tambahkan saja bumbu yang dirasa kurang sempurna nya , jika sudah pas rasanya , matikan kompor dan tahu sawi asin udang siap disajikan dengan nasi hangat dan yang lainnya .
Selamat mencoba. Sahabat sahabatku dimanapun berada .
No comments:
Post a Comment