Bahannya :
6 cup beras jasmine ( hrs beras yang pulen nnya ) kmrn gw bikin segini dpt 11 lontong .
Garam secukupnya
Almunium foil secukupnya .
Caranya :
1. Cuci beras sampai bersih lalu masak dengan magic com atau rice cooker sampai menjadi nasi.
2. Ambil 2 lembar almunium foil ( aku pake 2 lembar biar tdk pecah , kl bisa pake merk yang bagus almunium foil nya ) kemudian ambil 1 sendok makan ukuran nasi ( centong nya , gw nggak tahu bahasa lainnya ..hihihi) kmdn gulung seperti qta membuat lontong pada daun pisang ( padatkannya ) lakukan sampai adonan nasi habis .
3. Panaskan panci beri air sampai lontong terendam air nya , kemudian rebus selama kurang lbh 1,5- 2 jam deh , setelah itu angkat lalu tiriskan ( tiriskannya posisi berdiri biar air turun ), lontong siap tuk di santap dengan gulai sayur buncis / nangka, daging , ayam .
Slamat mencoba .
Sayur gulai buncis nangka .
Bahannya :
2 kotak buncis , iris serong ( mungkin sekitar 500 gram )
1 kaleng nangka , tiriskan lalu potong kecil kecil
250 gram daging sapi iga / udang ( kebetulan gw nggak pake karna lg pingin yg cuman sayur doang )
Bumbu gulai instan ( kl ada , kl nggak ada skip aja )
400 ml santan ( 150 ml air dicampur dengan santan kental 250 ml )
5 lembar daun jeruk
1 batang sereh
Gula putih secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
5 buah cabe merah besar
5 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm jahe
2 cm kunyit ( kl pake yang powder cukup 1 sdt )
1 ruas lengkuas
1/2 ons udang kering , rendam dulu nya .
1 sdt ketumbar
1/2 sdt jinten
1 sdt merica
Caranya :
1. Tumis bumbu halus , bumbu gulai instan dengan minyak secukupnya , lalu masukkan sereh, daun jeruk , masak sampai bumbu harum dan matang .
2. Terus masukkan santan aduk 2 rata ( jgn sampai pecah nya ) setelah santan mendidih lalu masukkan buncis dan nangka ( kl pake daging tinggal dimasukkan saja tp kl pake udang sebaiknnya dimasukkan pada saat bumbu tumisan wangi nya ) aduk rata biarkan buncis dan nangka matang beri garam dan gula putih secukupnya , kmdn tes rasa .
3. Setelah rasa cukup pas angkat dan sisihkan , gulai buncis siap tuk disantap dengan lontong dan semur tahu dan telur.
Selamat mencoba
Resep semur tahu dan telur
Bahannya :
1 kotak tahu putih , potong sesuai selera lalu goreng ( kira kira 5 buah tahu deh )
5 butir telur ayam , rebus , kupas dan sisishkan ( boleh pake telur puyuh )
1 siung bawang bombay uk. Sedang , iris kasar
Kecap manis secukupnya ( aku tadi dicampur kecap abc dgn bango jadi rasanya mnrt gw pas bgt )
Garam secukupnya
Gula merah secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
1/2 sdt merica
1/2 biji pala
3 butir kemiri
3 siung bawang merah
3 siung bawang putih
Caranya :
Tumis bawang bombay sampai wangi dan layu , kmdn masukkan bumbu halus aduk rata dan masak sampai bumbu wangi setelah itu masukkan telur , aduk lalu beri kecap dan air aduk rata , terakhir masukkan tahu aduk rata kembali biarkan sampai kuah mendidih , kmdn cicipi rasa , angkat semur telur dan tahu , simpan dlm wadah dan semur siap sebagai teman lontong sayur .
Selamat mencoba .
.
Nah ini lontong Bungkus Almunium Foil yg sdh matang
Ini hasilnya setelah direbus , bagus kan ...
Lontong siap tuk disantap
Ini gulai buncis nangka siap menemani lontong
No comments:
Post a Comment